Panggilan Darurat Untuk Lupa Kata Sandi di HP Android
Brodanni - Lupa kata sandi pada HP bisa membingungkan pengguna hingga membuat mood memburuk. Untuk mengatasi hal tersebut terdapat beberapa solusi. Salah satu solusinya yaitu dengan melakukan panggilan darurat untuk lupa kata sandi di HP. Caranya dapat Anda simak di bawah ini.
Membuka HP Yang Lupa Kata Sandi Menggunakan Panggilan Darurat
Langkah dalam membuka HP dengan panggilan darurat yang pertama adalah klik panggilan darurat di bawah layar kunci di HP Anda. Kemudian, ketik nomor darurat di tombol telepon. Ketik tanda bintang (*) beberapa kali secara berturut-turut. Kemudian, tekan dua kali untuk menyalinnya.
Jika sedang mengalami situasi yang membahayakan, Anda juga bisa menambahkan panggilan darurat dengan nomor telepon darurat lokal ketika dalam kondisi lupa kata sandi pada HP.
Cara Lain Untuk Membuka HP Ketika Lupa Kata Sandi
Selain menggunakan panggilan darurat, terdapat beberapa cara alternatif yang bisa Anda lakukan jika lupa kata sandi. Untuk penjelasannya silahkan simak di bawah ini.
Mengubah Kata Sandi Dengan Android Debug Bridge (ADB)
Aplikasi ADB merupakan aplikasi yang bekerja pada android yang telah mengaktifkan pengaturan USB debugging. Sebelum itu, Anda juga memerlukan komputer atau PC yang bisa dihubungkan ke HP. Langkah yang harus dilakukan, pertama hubungkan HP dengan PC yang sudah terinstal ADB menggunakan USB.
Baca Juga : Cara Memblokir Nomor HP Orang Agar Tidak Bisa Digunakan Lagi di Android
Kemudian, buka command prompt melalui catatan instalasi ADB, lalu ketik kata perintah adb shell rm//system/gesture.key. Selanjutnya, tekan enter. Langkah berikutnya, nyalakan HP dan Anda tidak perlu memasukkan kata sandi lagi, jadi, segera ganti kata sandi sebelum melakukan restart pada HP.
Melalui Find My Device
Cara selanjutnya yaitu dengan menggunakan aplikasi find my device. Cara ini hanya dapat dilakukan oleh pengguna android 2.3 ke atas. Langkah yang harus dilakukan yaitu, buka aplikasi find my device, kemudian pilih perangkat yang akan Anda gunakan, lalu klik opsi lock.
Selanjutnya, Anda akan mendapatkan kode baru untuk membuka HP yang lupa kata sandinya. Cara ini cukup ampuh selain metode panggilan darurat untuk lupa kata sandi pada HP di atas.
Meminta Bantuan Orang Lain
Cara membuka HP yang lupa kata sandi selanjutnya yaitu dengan meminta bantuan orang lain untuk menelpon nomor Anda. Caranya yaitu dengan meminjam HP. Lalu, telepon nomor ponsel Anda menggunakan HP tersebut.
Baca Juga : Cara Menelpon Nomor yang Memblokir Kita di Android
Nantinya, HP yang lupa kata sandinya akan bordering, lalu angkat panggilannya. Ketika panggilan telah berakhir, maka segeralah tekan tombol home pada HP. Kemudian masuk pada menu utama, lalu Anda dapat mengubah kata sandi atau pola HP disana.
Menggunakan Akun Google
Akun google juga dapat Anda gunakan untuk mereset kembali kata sandi atau pola pada HP. Cara penggunaannya yaitu dengan mencoba kata sandi atau pola di HP beberapa kali hingga muncul tulisan lupa kata sandi.
Kemudian Anda bisa masuk ke akun google. Disana Anda akan diminta memilih untuk reset HP, pilihlah PIN atau pola sesuai dengan keinginan. Jika sudah, HP Anda akan dapat dibuka menggunakan PIN atau kata sandi baru.
Menggunakan Fitur Forgot Pattern
Cara berikutnya selain melakukan panggilan darurat untuk lupa kata sandi HP yaitu menggunakan fitur forgot pattern. Anda bisa menulis password atau kata sandi HP secara random sebanyak 5 kali atau lebih hingga muncul notifikasi coba lagi dalam 1 menit.
Baca Juga : Cara Blokir Nomor di HP Nokia Jadul Begini Stepnya!
Lalu, pilih forgot pattern. Anda dapat memilih salah satu metode lupa kata sandi dari beberapa pilihan. Biasanya ada metode menanggapi segala pertanyaan dengan akun Google. Kemudian, ini nantinya akan dikirimkan email oleh google yang berisi kata kunci untuk membuka HP, dan proses selesai.