Cara Mengganti Nama Link Google Form dengan Cepat dan Mudah

Bagi Anda yang sering memakai layanan dari google berupa google form , inilah cara mengganti nama link google form agar tidak terlalu panjang linknya.

Brodanni - Google form merupakan layanan untuk membuat kuesioner atau survey online. Namun, ada kalanya ketika ingin membagikan survei, link tersebut terlalu panjang dan sulit untuk dimengerti. Untuk mengatasi hal tersebut terdapat beberapa cara mengganti nama link google form yang bisa Anda coba. Ini ulasannya.

Mengganti Nama Link Google Form Menjadi Bitly Sesuai Keinginan

Cara mengganti nama link google form bisa Anda lakukan dengan menggunakan bit.ly. Website tersebut menawarkan berbagai fitur menarik. Contohnya seperti membuat nama link custom sesuai dengan keinginan pengguna.

Cara Mengganti Nama Link Google Form

Baca Juga :Cara Menelpon Nomor yang Memblokir Kita di Android 

Bit.ly adalah platform yang bisa digunakan secara gratis. Jadi, Anda dapat menggunakannya kapanpun dan dimanapun tanpa harus membayar. Adapun cara mengganti nama link google form menggunakan website ini langkah-langkahnya adalah sebagai berikut.

Buat Akun

Sebelum mengubah nama link, buatlah akun Bit.ly terlebih dahulu. Dalam prosesnya, silahkan masuk ke websitenya, dan ikuti panduan membuat akun sesuai arahan website.

Proses

Setelah Anda memiliki akun di Bit.ly, silahkan login, kemudian klik tombol creat link pada menu yang tersedia di beranda. Kemudian, masukkan link google form yang hendak Anda ganti pada kolom yang disediakan. Selanjutnya, Anda akan masuk ke jendela baru, lalu isi kolom isian dengan judul link Bit.ly.

Terdapat menu customize back-half yang memiliki fungsi mengganti nama link sesuai dengan keinginan. cukup hapus nama link yang ada, kemudian ganti dengan nama link yang Anda inginkan. 

Anda bisa juga melabeli link agar terkelompok dengan link-link sebelumnya. Terakhir, klik save pada kolom, dan kini nama link google form Anda sudah berhasil diganti.

Mengganti Nama Link Google Form Menggunakan S.id

Cara mengganti nama link google form yang kedua yaitu dengan menggunakan .id. Caranya diawali dengan masuk ke website S.id dan buatlah akun. Setelah itu, masukkan link google form pada kolom yang disediakan. Link yang semula panjang kini akan menjadi lebih pendek.

Baca Juga : Cara Membuat Link Wa dengan Nama yang Mudah dan Praktis

Untuk mengubah sesuai dengan keinginan, Anda bisa klik opi ganti pada kolom. Lalu, ketik nama sesuai dengan keinginan Anda, kemudian simpan.

Mengganti Nama Link Google Form Menggunakan Ungu.in

Website pengganti nama link ini didominasi dengan warna ungu. Cara menggunakannya yaitu dengan membuka lama ungu.in terlebih dahulu, dan tidak perlu membuat akun. Kemudian, masukkan link yang ingin Anda ubah. Ketik nama link yang Anda inginkan, dan klik tombol yuk.

Mengganti Nama Link Google Form Menggunakan Adtival

Mengganti nama link juga bisa dengan menggunakan adtival. Cara penggunaannya pun tidak jauh berbeda dengan yang lainnya. Anda bisa membuka website adtival.network dengan membuat akun terlebih dahulu.

Kemudian, klik new link, lalu klik pada opsi advanced options, dan masukkan nama link custom Anda.  Terakhir, klik shoeten. Kini, nama link google form Anda akan menjadi lebih mudah diingat.

Mengganti Nama Link Google Form Menggunakan Tiny.cc

Selanjutnya, Anda juga bisa menggunakan Tiny.cc. Penggunaan website ini lebih mudah dibandingkan dengan website lain di atas. Caranya yaitu masuk ke situs tiny.cc dan daftarlah akun terlebih dahulu. Anda tidak perlu khawatir, karena registrasi tersebut bersifat gratis.

Baca Juga : Google Sites yang Paling Efektif Dalam Dunia Pendidikan

Kemudian, di beranda, masukkan link nama google yang akan Anda ganti di kolom yang disediakan. Lalu, Anda dapat menggnatiya sesuai dengan yang diinginkan.

Mengganti Nama link Google Form Menggunakan Dik.si

Cara mengganti nama link google form yang terakhir bisa menggunakan Dik.si. Website ini memiliki tampilan yang simple dan sederhana. Penggunaannya pun mudah. Anda cukup memasukkan nama link ke dalam kolom yang disediakan dan bisa menggantinya sesuai dengan keinginan.